Pelaksanaan ANBK Gelombang 1 Tahun 2022 SD Suster Pontianak Dimulai

Peserta ANBK Gelombang 1 SD Suster Pontianak

Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) merupakan pengganti Ujian Nasional (UN) sebagaimana keputusan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud). Program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan.

SD Suster Pontianak melaksanakan ANBK 2022 yang terdiri dari 4 Gelombang. Pada tanggal 24 – 27 Oktober 2022 terdiri dari Gelombang 1 dan 2 kemudian pada tanggal 31 Oktober sampai 3 November 2022 terdiri dari Gelombang 3 dan 4. Peserta SD Suster Pontianak yang mengikuti ANBK yakni peserta didik kelas 5 yang pada tahun 2021 telah mengikuti ANBK. Jumlah peserta maksimal 30 orang dengan peserta cadangan sebanyak 5 orang, setiap gelombang hanya bisa diikuti oleh 8 peserta. Kemudian pemilihan peserta didik ditentukan secara acak dari pusat. Senin (24/10/2022).

Tinggalkan Balasan